home -> Lifestyle -> 10 Tips Efektif Mengatasi Bau Badan
01 Oktober 2023 05:39

10 Tips Efektif Mengatasi Bau Badan

Oleh serba_tahu dalam Lifestyle pada March 04, 2023

Pernah mengalami masalah bau badan? Bau badan jika dibiarkan maka bisa bertambah parah dan semakin sulit untuk diatasi. Jika sudah terlalu bau, maka orang akan merasa tidak nyaman berada di dekat kita. Maka dari itu kita harus perduli dengan kondisi badan kita sendiri. Kebersihan menjadi salah satu kunci untuk mencegah bau badan. Selain itu, ada juga sejumlah tips berguna lainnya untuk mengatasi bau badan tak enak. Apa saja? Ini dia tipsnya.

10. Hindari Makanan dan Minuman Tertentu

makanan bau badan

Bau badan bisa muncul dari banyak hal, bahkan hal yang tidak terduga seperti makanan dan minuman. Ada begitu banyak makanan dan minuman yang bisa memicu munculnya bau badan. Awalnya mungkin kalian tidak sadar, tapi orang di sekitar kalian akan menyadari lebih dahulu daripada kalian ketika badan kamu mengeluarkan aroma yang tak sedap.

Agar badan tidak mengeluarkan aroma yang tidak sedap, kalian harus mengecek apa saja makanan dan minuman yang sudah kalian makan. Mungkin saja kalian secara tidak sadar telah mengkonsumsinya. Bawang putih misalnya, bawang putih memang bisa membuat sebuah makanna jadi enak. Tapi ada resiko di baliknya yakni bisa membuat aroma tubuh jadi tak sedap.

9. Mandi

take a bath

Siapa di antara kalian yang malas mandi. Mandi merupakan kegiatan yang wajib dilakukan setiap hari untuk menjaga tubuh tetap bersih. Setidaknya minimal mandi 2 kali sehari yakni di pagi hari sebelum berangkat beraktivitas di luar rumah dan yang kedua adalah di sore atau malam hari sebelum tidur. Kalian tidak mau kan tidur dalam kondisi tubuh kotor.

Mereka yang sehari-harinya menghabiskan waktu di luar rumah, rentan mengalami keringat. Keringat jika dicampur debu dan bakteri bisa memunculkan bau badan tak sedap. Inilah dia manfaatnya dari mandi, kalian bisa membersihkan seluruh tubuh kalian dari keringat, debu, dan bakteri yang menempel. Jika tubuh bersih, maka kecil kemungkinan kalian akan mengalami bau badan.

8. Gunakan Sabun Anti Bakteri

antibacterial soap

Masih ada hubungannya dengan mandi, kalau kalian mandi pasti akan membersihkan seluruh tubuh kalian dengan menggunakan sabun. Tentu setiap bagian tubuh sekarang ini sudah ada sabunnya sendiri. Misalnyanya saja rambut dicuci menggunakan shampoo, ada sabun khusus untuk membersihkan wajah, dan tubuh ada sabunnya tersendiri.

Untuk mereka yang mengalami masalah dengan bau badan, mandi adalah hal yang harus dilakukan. Tapi jika mandi saja masih belum cukup, mungkin kalian harus menggunakan sabun yang berbeda. Ada sabun yang memang dibuat secara khusus untuk melawan bakteri. Ganti sabun biasa kalian dengan sabun mandi anti bakteri. Mungkin saja ini bisa mengatasi masalah bau badan kalian.

7. Deodorant

deodorant

Rajin mandi memang efektif untuk membuat tubuh bersih dan terhindar dari masalah bau badan. Tapi tidak mungkin kan kalian mandi setiap saat. Apalagi jika kalian memang sedang berada di luar rumah. Keringat, bakteri, dan debu sudah pasti akan menempel pada tubuh dan menyebabkan badan jadi bau.

Beruntung sekarang ini sudah ada yang namanya deodorant. Deodorant bisa digunakan untuk mengontrol keringat yang bisa memicu munculnya bau badan. Tidak hanya bisa mengontrol keringat, deodorant juga bisa setidaknya meminimalisir bau badan. Saat paling efektif untuk menggunakan deodorant adalah ketika mandi dan kondisi ketiak kering.

6. Keringkan Tubuh Setelah Mandi

keringkan tubuh

Tidak mungkin kalian langsung keluar rumah dan beraktivitas setelah mandi. Setelah mandi, maka kalian harus mengeringkan tubuh terlebih dahulu dengan menggunakan handuk. Jangan sampai biarkan ada bagian tubuh yang masih basah karena justru itu bisa membuat bau badan muncul. Tentu handuk yang digunakan juga harus handuk yang kering dan bersih.

Karena jika kalian membiarkan ada tubuh yang masih tetap basah, maka bagian tersebut malah menjadi tempat yang ideal bagi bakteri untuk menempel. Bakteri yang menempel inilah yang bisa membuat tubuh kamu jadi bau. Maka dari itu bersihkan sampai benar-benar kering jika kalian tidak ingin dijauhi orang karena bau badan.

5. Gunakan Baju Yang Sudah Dicuci Bersih dan Kering

baju bersih

Pakaian juga menentukan kamu bisa bau badan atau tidak. Tidak percaya? Coba saja kamu pakai baju yang sama berhari-hari. Tidak hanya pakaian saja yang bau, tapi badan juga jadi ikutan bau karena menggunakan pakaian yang bau. Jika tidak mau mengalami pengalaman menyenangkan tersebut, makanya harus memperhatikan pakaian apa yang dikenakan.

Jika perlu, ganti pakaian setiap hari. Pakaian yang sudah dipakai untuk ke luar rumah, sebaiknya tidak digunakan lagi. Karena pakaian tersebut sudah terkena keringat dan debu dari luar. Jika disimpan dan kamu pakai lagi, maka bau dari pakaian akan berpindah ke tubuh. Jika mau badan bersih, maka kamu harus ganti pakaian secara rutin. Selalu gunakan pakaian yang sudah dicuci dengan bersih dan dijemur sampai kering.

4. Segera Ganti Baju Setelah Olahraga

sweaty clothes

Badan bisa mengeluarkan bau badan tak sedap bukan tanpa sebab. Misalnya ketika kamu olahraga, wajar saja jika badan mengeluarkan aroma tak sedap. Keringat yang tercampur dengan debu bisa membuat bakteri penyebab bau badan jadi berkembang dengan baik. Makanya ada saran untuk mandi dan ganti pakaian setelah olahraga.

Tetap menggunakan pakaian yang digunakan saat olahraga, pakaian olahraga kan sudah pasti basah karena keringat. Kalian terus menggunakan pakaian ini maka jangan heran kalau bau dari pakaian akan berpindah ke tubuh. Ditambah dengan bau badan itu sendiri membuat aroma jadi semakin tidak karuan.

3. Cukur Bagian Tubuh Yang Berbulu

shaving

Ada bagian tubuh tertentu yang memproduksi keringat paling banyak. Bagian ketiak adalah bagian yang paling sering berkeringat. Jika bagian tersebut mengeluarkan aroma tak sedap, maka itu sudah menjadi hal yang biasa. Tidak hanya itu saja, jika kalian membiarkan bulu ketiak tumbuh di bagian tersebut, area tersebut menjadi tempat ideal untuk bakteri tinggal.

Jika kalian selalu memiliki masalah dengan bau badan, maka coba kalian mencukur bulu ketiak kalian. Setidaknya kalau berkeringat, aromanya tidak seburuk saat bulu ketiak masih ada. Bagian tubuh lain yang juga berbulu, seperti di sekitar alat kelamin, bisa menjadi tempat ideal bagi bakteri tinggal dan juga bisa menyebabkan bau di sekitar area tersebut.

2. Gunakan Pakaian Yang Sejuk dan Menyerap Keringat

breathable clothes

Menggunakan pakaian yang kering dan bersih ternyata belum cukup untuk mencegah bau badan. Kalian juga harus memperhatikan jenis pakaian yang dipakai. Kalau pakaian yang kalian pakai tidak tidak memiliki sirkulasi udara yang baik, kalian bisa mudah berkeringat yang ujung-ujungnya kalian akan mengalami yang namanya bau badan.

Bagi kalian yang tinggal di area yang kering dan panas, sebaiknya menggunakan pakaian yang sejuk. Pakaian yang memiliki sirkulasi udara yang bagus agar kalian tidak mudah kepanasan dan keringat. Atau bisa juga mengakalinya dengan menggunakan pakaian yang mudah menyerap keringat agar keringat tidak menempel lama di badan dan pakaian.

1. Bersihkan Sepatu dan Ganti Kaos Kaki

sepatu dan kaos kaki

Membahas tentang tubuh, maka artinya semua bagian yang ada di tubuh termasuk kaki. Tidak hanya di bagian ketiak saja yang rawan berkeringat dan bau, tapi kaki juga. Mereka yang aktivitasnya di luar rumah, menggunakan kaos kaki dan sepatu, rentan mengalami bau kaki. Kalian kira bau kaki tidak akan tercium oleh orang lain? Kalau baunya sudah parah atau orang sekitar kalian memiliki penciuman yang tajam, maka bau kaki kalian bisa tercium.

Cara untuk mencegah bau kaki ya mau tidak mau harus rajin cuci kaki, menggunakan kaos kaki, dan sepatu yang bersih. Percuma kalian rajin cuci kaki tapi kaos kaki dan sepatu kalian tidak pernah dicuci. Aroma tak sedap dari kaos kaki dan sepatu bisa menular ke kaki. Sama seperti pakaian, kaos kaki juga harus rajin dicuci dan dikeringkan. Untuk sepatu, kalau mencuci setiap hari terlalu repot, bisa cuci setiap selang beberapa hari. Pastikan juga menggunakan kaos kaki dan sepatu yang memiliki sirkulasi udara yang baik.

Disclaimer: gambar, artikel ataupun video yang ada di web ini terkadang berasal dari berbagai sumber media lain. Hak Cipta sepenuhnya dipegang oleh sumber tersebut. Jika ada masalah terkait hal ini, Anda dapat menghubungi kami di halaman ini.
Kirim Artikel
Lihat artikel yang unik atau menarik? Bagikan artikel tersebut ke banyak orang dengan mengirimkannya ke Portal Tahupedia. Senangnya berbagi bersama. Kirim Sekarang
Follow Us
  • Most Popular
  • Most Commented
© 2013 TahuPedia.com. Designed by Civira
down kembali ke atas