Sudah menjadi kewajiban seseorang untuk bekerja. Dengan bekerja maka bisa mendapatkan penghasilan yang bisa digunakan untuk memenuhi kebutuhan hidup. Mereka para calon karyawan yang ingin melamar kerja lebih baik melakukan research terlebih dahulu mengenai pekerjaan apa yang ingin dipilih. Karena kalau sampai salah pilih, menyesal kemudian juga tak ada gunanya. Ada banyak macam pekerjaan yang bisa ditemukan. Masing-masing pekerjaan menawarkan gaji yang bervariasi dan kesulitan yang berbeda. Lebih spesifik lagi, ada banyak pekerjaan yang minim atau bahkan tidak mengenal kata libur. Kalian yang masih menginginkan istirahat, tidur, atau liburan, lebih baik pikir ulang jika ingin mengambil pekerjaan tersebut. Beberapa pekerjaan yang sangat sibuk, yang tidak mengenal istilah libur, bisa disimak di artikel ini.
Jangan pernah bermain api jika tidak ingin mendapatkan masalah. Resiko dari bermain api tentu kita semua sudah tahu yakni bisa terjadi kebakaran. Kebakaran tidak hanya bisa membawa kerugian dalam hal materi tapi juga korban jiwa. Jika sudah terjadi kebakaran, maka orang yang pastinya dihubungi adalah pemadam kebakaran.
Petugas kebakaran bertugas untuk mengendalikan kebakaran agar tidak menyebar ke area sekitar dan memadamkannya. Bukan tugas yang mudah tentunya karena resiko keselamatan juga jadi taruhan. Buat beberapa orang menganggap pekerjaan sebagai pemadam kebakaran adalah pekerjaan yang keren, pemadamnya dianggap sebagai pahlawan dan lain sebagainya.
Jangan lihat dari sisi positifnya saja, jika kalian ingin menjadi pemadam kebakaran harus tahu juga resiko lain dari pekerjaan tersebut. Selain faktor keselamatan yang menjadi taruhan, menjadi pemadam kebakaran belum tentu bisa menikmati hari libur. Tidak ada yang tahu kapan akan terjadi kebakaran dan seorang petugas pemadam kebakaran harus selalu siap sedia jika ada panggilan darurat.
Kendaraan umum sengaja dihadirkan oleh pemerintah suatu daerah sebagai transportasi untuk warganya. Sebut saja taksi, bus, kereta, pesawat sebagai angkutan umum yang sering dijumpai dan banyak penggunanya. Dan mau apa pun itu jenis kendaraannya pasti ada pengemudi yang bertugas untuk mengendalikan kendaraan tersebut.
Transportasi umum biasanya mendapat minim sekali libur. Semakin sibuk dan aktif suatu kota, maka akan ada banyak orang yang membutuhkan jasa transportasi umum. Dan transportasi umum harus bisa mengantar orang-orang ini ke tempat tujuannya. Akan lebih jarang libur jika supir kendaraan umum tersebut memiliki target minimal yang harus dipenuhi. Pantang pulang sebelum membawa uang.
Kalian termasuk orang yang suka berbelanja? Kalau dulu berbelanja harus dilakukan dengan datang ke tempatnya, sekarang sudah lebih enak karena sudah bisa dilakukan secara online. Hanya melalui smartphone, kita pilih barang yang diinginkan, bayar dengan cara ditransfer, lalu tinggal menunggu barang tersebut diantar ke tempat tujuan.
Mengantarkan barang membutuhkan jasa antar barang. Jasa antar barang akan menugaskan supirnya dan mengantarkan barang tersebut ke tempat tujuan. Bisa diantarkan dengan motor atau juga mobil. Begitu banyak orang yang melakukan belanja online, tugas para pengantar barang ini juga semakin banyak. Hari kerja mereka bisa dari Senin sampai ketemu Senin lagi. Meski ada yang jasa yang meliburkan karyawannya di tanggal merah dan hari raya, ada juga yang tetap bekerja seperti biasa.
Kebutuhan seseorang akan berita semakin ke sini, semakin besar. Setiap hari atau bahkan setiap detik kalau bisa ada update tentang berita terbaru. Yang namanya berita tentu saja sangat luas area cakupannya. Ada berita politik, kesehatan, sosial, olahraga, teknologi, entertainment, nasional, dan internasional. Semuanya butuh berita terkini dan yang bertugas untuk mendapatkan berita ini adalah jurnalis.
Karena kebutuhan akan berita terbaru sangat tinggi, maka berdampak juga dengan tugas jurnalis. Jurnalis harus lebih rajin lagi dalam mencari berita terbaru. Beruntung sekarang berita bisa dicari di mana saja. Tak perlu datang ke tempat kejadian dan mewawancara narasumber, bisa juga mencarinya di internet. Hari libur? Para jurnalis tidak mengenal apa itu arti dari hari libur.
Semakin berjalannya waktu, banyak perkembangan yang terjadi di dunia pekerjaan. Ada banyak pekerjaan baru yang bermunculan dan salah satunya yang populer sekarang adalah konten kreator. Seorang konten kreator memiliki tugas untuk membuat konten. Konten yang dibuat bisa berupa video, tulisan, gambar atau juga video. Nantinya konten tersebut akan diupload ke media.
Konten kreator menjadi pekerjaan yang menarik bagi banyak orang karena tidak perlu bekerja di kantor dan bisa mendantangkan profit. Terkesan menarik memang, tapi ada hal yang perlu kalian ketahui bahwa konten kreator sangat bergantung pada ide. Jika tak ada ide, maka akan kesulitan untuk membuat sebuah konten.
Mencari ide yang sulit ini membuat seorang konten kreator harus tetap berpikir terus setiap harinya mengenai konten apa yang harus dibuat. Semakin rajin membuat konten tentu akan mendatangkan banyak manfaat. Tapi jika kering ide dan tak ada konten yang dibuat, maka ini menjadi bencana bagi seorang konten kreator.
Semua orang ingin tinggal di lingkungan yang aman. Tapi mau di mana pun itu, yang namanya kriminal pasti akan ada saja. Kriminal tidak mengenal tempat, waktu, dan orang, kalau memang sudah ingin melakukan tindak kejahatan maka akan dilakukan. Meski ada polisi, polisi tidak bisa melindungi seseorang dalam waktu 1x24 jam.
Karena polisi harus menjaga keamanan banyak orang dan tidak mungkin menjaga satu individu secara terus menerus, keamanan menjadi sebuah hal yang sangat dibutuhkan. Ada satu opsi yang bisa membuat seseorang dijaga dengan ketat dan itu adalah dengan menyewa bodyguard. Profesi bodyguard muncul dikarenakan ada orang-orang yang sangat membutuhkan keamanan, setiap saat.
Seorang bodyguard tidak hanya harus bisa beladiri dan bisa menggunakan senjata api, tapi mereka juga harus pintar dalam membaca situasi. Jika ada hal yang mencurigakan dan bisa mengancaman keselamatan clientnya, bodyguard harus bisa mengamankan clientnya. Soal bayaran, bodyguard bisa mendapatkan bayaran yang besar. Tapi resikonya ada di keselamatan diri sendiri dan juga belum tentu bisa menikmati liburan.
Siapa saja bisa terkena penyakit. Jadi mau siapa pun kamu, kamu harus selalu siap untuk menghadapi keadaan gawat seperti ini. Misalnya di handphone sudah disiapkan nomor penting seperti orang tua, saudara, keluarga, teman, dan bahkan rumah sakit. Kalau keadaan kesehatan tiba-tiba turun secara drastis, langsung menghubungi rumah sakit, maka kalian akan dijemput dengan kendaraan darurat, ambulance.
Ambulance pastinya dikendarai oleh staff rumah sakit yang nantinya akan memberikan pertolongan darurat sampai nantinya pasien sampai di rumah sakit. Seorang supir ambulance tidak harus mengerti bagaimana cara menangani kondisi kesehatan si pasien tapi juga bisa mengendarai mobilnya dengan cepat dan aman. Pekerjaan ini tidak bisa dianggap remeh dan kecil kemungkinan bisa santai sebentar karena bisa saja ada panggilan darurat yang harus segera ditangani.
Pekerjaan di dunia kesehatan ada banyak macamnya. Dan semua pekerjaan tersebut memiliki resiko harus siap sedia bekerja setiap hari alias tidak bisa libur. Perawat menjadi salah satu jenis pekerjaan di bidang kesehatan yang menerima resiko tersebut. Perawat bertugas merawat dan menjaga pasien yang mengalami perawatan di rumah sakit.
Perawat tidak harus perempuan tapi juga bisa laki-laki. Tugasnya tetap sama yakni menjaga dan merawat pasien di rumah sakit dengan baik. Jika pasien ada mengeluhkan tentang kesehatannya, seorang pasien harus cepat merespon keluhan dari pasien tersebut. Masih ada kesempatan untuk istirahat, tapi akan ada perawat berikutnya yang siap menggantikan tugas perawat tersebut dan begitu terus menerus jadwal kerja dari perawat.
Satu lagi profesi di bidang kesehatan yang juga sama-sama minim hari libur, profesi tersebut tidak lain, tidak bukan adalah dokter. Dokter sebuah profesi yang sangat penting yang memiliki tugas untuk menganalisa suatu penyakit dan menyembuhkan penyakit tersebut. Tugas yang berat ini harus dilakukan oleh dokter yang memang sudah lulus dari kuliah kedokteran. Kuliah untuk menjadi dokter tidak hanya berat tapi juga membutuhkan uang yang banyak dan memakan waktu yang lama. Apalagi jika ingin menjadi spesialisasi, akan lebih lama lagi waktunya.
Pekerjaan ini sangat kecil kemungkinannya untuk bisa menikmati hari libur. Malah mungkin saja tidak ada liburan sama sekali bagi mereka yang mengambil profesi sebagai dokter. Karena yang yang namanya pasien akan terus ada mau itu di hari libur sekalipun. Selain harus bertugas di rumah sakit, kalau ditambah lagi si dokter membuka praktek pribadi di suatu tempat, maka semakin sulit lagi bagi si dokter untuk bisa menikmati hari libur.
Tugas untuk menjaga keamanan dari suatu area adalah polisi. Polisi tidak hanya bertugas untuk mengamankan tapi juga menangkap serta menentukan pasal apa yang dikenakan pada pelanggar hukum. Untuk mendukung pekerjaan tersebut, seorang polisi diberikan juga sejumlah peralatan untuk berjaga-jaga seperti senjata api dan borgol.
Karena tugasnya bersinggungan langsung dengan pelanggar hukum, bisa saja si pelanggar hukum melakukan perlawanan. Keselamatan polisi juga jadi taruhan ketika harus menindak lanjuti suatu tindakan kriminal. Pekerjaan yang memiliki beban besar tapi juga penting. Dengan mengikuti serangkaian ujian dan tes fisik, seseorang bisa yang lulus bisa terpilih menjadi polisi. Tapi apakah yakin kalian mau menjadi polisi mengingat tugasnya yang berat, beresiko, dan tidak kenal istilah libur?