home -> Lifestyle -> 10 Cara Sehat Untuk Menambah Berat Badan
08 Juni 2023 12:51

10 Cara Sehat Untuk Menambah Berat Badan

Oleh serba_tahu dalam Lifestyle pada September 01, 2021

Ada yang sedang menjalani program menurunkan berat badan, ada juga yang malah ingin menaikan berat badan. Sekarang ini memang sudah banyak obat serta suplemen yang mengklaim bahwa bisa meningkatkan berat badan dalam waktu yang singkat. Daripada menggunakan obat dan suplemen, kenapa tidak mencoba cara yang lebih mudah, sederhana, dan tentunya aman untuk kesehatan tubuh? Bagi kalian yang memiliki tubuh kurus dan ingin menaikan berat badan dengan aman, coba tips di bawah ini.

10. Atasi Stres

stress

Dengan banyaknya masalah yang harus diselesaikan dalam hidup membuat orang rentan sekali mengalami yang namanya stres. Stres ini sangat berpengaruh bukan cuma pada mental tapi juga fisik. Berat badan bisa berubah dengan drastis ketika seseorang stres. Stres juga membuat program diet bisa bertambah sulit.

Karenanya sangat penting bagi kita untuk memperhatikan apa yang bisa membuat stres dan berusaha untuk menghilangkan stres tersebut. Stres bisa membunuh rasa lapar dan menurunkan berat badan bagi sejumlah orang. Padahal jika ingin menaikan berat badan harus makan lebih banyak dan bergizi.

9. Tidur

sleep

Sering orang melupakan yang namanya istirahat. Padahal istirahat dibutuhkan tubuh untuk bisa meregenerasi sel-sel yang rusak dan mengisi tenaga. Dalam program menaikan berat badan, istirahat yang cukup juga harus dilakukan. Apalagi setelah seharian bekerja dan ditambah olahraga, tubuh butuh yang namanya waktu untuk recovery.

Pastikan kalian mendapatkan tidur yang cukup dan berkualitas. Minimal kalian harus mendapatkan jam tidur 7-8 jam. Kurang atau lebih bisa membuat tubuh menjadi lemas dan mood rusak. Buat suasana kamar senyaman mungkin agar bisa tidur cepat. Redupkan atau matikan lampu dan singkirkan handphone agar tidak ada godaan untuk begadang.

8. Olahraga

exercise

Hanya bermodal makan banyak dan sering memang benar bisa membuat berat badan naik. Tapi yang naik disini kemungkinan besar adalah lemak. Tentu kalau lemak yang naik, tubuh akan menjadi tidak sehat dan bisa menjadi sarang penyakit. Maka dari itu lakukan sesuatu agar tidak lemak yang bertambah tapi otot.

Cara meningkatkan massa otot adalah dengan berolahraga. Olahraga ada banyak macamnya dan kalian bebas memilih olahraga mana yang dirasa cocok. Mau itu angkat beban, beladiri, sepakbola, basket, setiap olahraga memiliki fokus untuk melatih otot tertentu. Lakukan olahraga yang berbeda dengan rutin agar setiap otot terlatih dengan baik. Semakin terlatih otot, maka lemak yang dibakar akan semakin optimal.

7. Makan Lebih Sering

eat more

Berat badan tidak akan meningkat apabila kalian hanya makan yang begitu-begitu saja. Jika berat badan kalian stop sampai di angka tertentu dengan cara makan biasa, berarti untuk menaikannya kalian perlu makan lebih banyak dan sering. Perlu diingat bahwa rumus untuk menaikan berat badan adalah kalori masuk harus lebih besar daripada kalori keluar.

Untuk bisa mencapai berat badan yang diinginkan, kalian musti makan lebih banyak dan sering. Sebisa mungkin jangan melewatkan yang namanya sarapan dan makan malam. Dua hal tersebut adalah kunci penting untuk bisa menaikan berat badan. Sebagai saran, makan lebih sering misalnya 4-5x dalam sehari dengan porsi sedang. Ini bisa membuat berat badan kamu naik serta memperkecil kemungkinan lapar, maag, dan keingingan untuk ngemil hilang.

6. Tingkatkan Protein

protein

Makanan yang bisa membantu untuk menaikan berat badan adalah protein. Protein bisa membantu pemulihan otot lebih cepat setelah beraktivitas dan setelah olahraga. Pastikan kalian memasukan protein dalam setiap makanan kalian. Jika kalian makan sehari sebanyak 5 kali, maka setiap makanan kalian harus ada proteinnya.

Ada 2 jenis protein yang perlu diketahui yaitu protein yang didapat dari hewan dan tumbuhan atau nabati. Protein hewan bisa kalian temukan pada daging ayam, sapi, telur, dan ikan. Untuk protein nabati bisa kalian temukan pada kacang-kacangan, sayur, tahu, tempe, dan quinoa. Selain massa otot bertambah, protein juga bisa meningkatkan daya tahan tubuh agar tak mudah jatuh sakit.

5. Tambah Kalori

calories

Salah satu kunci untuk bisa menaikan berat badan adalah memperhitungan kalori dengan benar. Jika ingin menurunkan berat badan, kuncinya adalah kalori keluar harus lebih besar dari kalori masuk. Sebaliknya, jika ingin menaikan berat badan, kalori yang masuk harus lebih besar daripada kalori yang dikeluarkan.

Kalian yang ingin menaikan berat badan harus menambah kalori dari yang biasa kalian makan. Setidaknya kalian harus menambah sekitar 200 atau lebih kalori agar berat badan bisa meningkat. Kalori ini bisa didapat dari makanan dan minuman. Namun perlu diperhatikan makanan dan minuman apa yang berkalori besar namun tetap sehat.

4. Pilih Snack Yang Tepat

healthy snacks

Seringkali meski sudah makan lebih banyak dan sering, perut masih merasa lapar atau mulut rasanya gatel ingin makan lagi. Biasanya jika sudah demikian, orang akan mencari makanan lain yang ringan dan cepat untuk dikonsumsi. Kecenderungannya makanan yang dipilih adalah makanan yang manis dan tinggi garam.

Kalau kalian makan sembarangan snack, maka berat badan yang naik tidaklah sehat. Menentukan snack yang tepat sangat diperlukan untuk menaikan berat badan. Ketimbang memilih permen, coklat, es krim, dan keripik, lebih baik alihkan snack ke yang lebih sehat seperti buah. Buah seperti pisang, jeruk, dan apel cukup untuk membuat mulut kalian sibuk dan menunda lapar.

3. Minum Minuman Tinggi Kalori

drinks

Menaikan berat badan bukan cuma dilakukan dengan mengkonsumi makanan saja. Minuman juga diperlukan tubuh untuk menjaga tubuh tetap terhidrasi dan membantu menaikan berat badan. Bagaimana bisa dengan minum bisa menaikan berat badan? Air putih kan tidak memiliki kalori sehingga tidak bisa menaikan berat badan?

Jawabannya ada pada jus dan smoothies. Memang benar air putih tidak memiliki kalori sehingga tidak bisa membantu dalam menaikan berat badan. Tapi kalau jus dan smoothies memiliki kalori yang lebih besar dari air putih namun tetap dalam batas yang kecil. Meminum jus buah, sayur, atau smoothies bisa membantu memenuhi kebutuhan kalori yang diperlukan untuk meningkatkan berat badan. Ini jelas lebih menyehatkan ketimbang minum minuman bersoda.

2. Makan Sebelum Tidur

eat before sleep

Ada dua momen yang seharusnya seseorang makan tapi tidak. Dua momen penting ini dilupakan oleh banyak orang padahal ini adalah kunci jika ingin menaikan berat badan. Yang pertama sudah jelas adalah sarapan. Dan yang kedua adalah makan malam. Jika memang kalian serius ingin menaikan berat badan, makan malam adalah hal yang wajib dilakukan.

Tentu pemilihan makanan yang harus dikonsumsi pada malam hari harus sangat diperhatikan. Untuk  malam hari, diutamakan yang harus memiliki porsi lebih besar adalah protein. Untuk karbohidrat boleh dimakan tapi porsinya lebih kecil dari yang kalian konsumsi pada saat siang hari. Jangan langsung tidur juga jika sudah makan. Beri jeda sekitar 1 jam setelah makan baru tidur.

1. Buat Catatan Makan

diet note

Jika orang ingin mencurahkan isi hatinya tanpa ada satupun orang yang tahu biasanya akan menuliskannya pada sebuah buku diary. Di diary inilah semua keluh kesah ditulis dan disimpan. Tidak cuma keluh kesah kehidupan saja yang butuh ditulis di diary. Rencana diet, tujuan diet, dan lain sebagainya juga perlu dicatat.

Diary diet berisikan tujuan dari diet, tahapan apa saja yang harus dilakukan, serta menu makanan. Ini semua bertujuan agar kita bisa mempelajari apa saja hal yang berdampak pada perubahan berat badan. Makanan apa saja yang harus dimakan beserta besar kecilnya kalori juga perlu dicatat agar kita tidak lupa dan kehilangan arah tujuan.

Disclaimer: gambar, artikel ataupun video yang ada di web ini terkadang berasal dari berbagai sumber media lain. Hak Cipta sepenuhnya dipegang oleh sumber tersebut. Jika ada masalah terkait hal ini, Anda dapat menghubungi kami di halaman ini.
Kirim Artikel
Lihat artikel yang unik atau menarik? Bagikan artikel tersebut ke banyak orang dengan mengirimkannya ke Portal Tahupedia. Senangnya berbagi bersama. Kirim Sekarang
Follow Us
  • Most Popular
  • Most Commented
© 2013 TahuPedia.com. Designed by Civira
down kembali ke atas